Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
pro rumah

We're Profesional

Hubungi Kami
Selamat Berbelanja di Prorumah.com , Dapatkan garansi serta potongan harga menarik untuk pembelian dalam jumlah tertentu !!!

Berikut Plus Minus Lantai Laminate yang Harus Diketahui

 

Kelebihan kekurangan lantai laminate

Kelebihan kekurangan lantai laminate – Selain keramik, tentunya ada beragam material lain yang kerap diaplikasikan sebagai pelapis lantai. Uniknya lagi, setiap jenis material lantai tersebut memiliki ciri khasnya masing-masing. Begitu pun lantai laminate yang mempunyai karakteristik berbeda dengan jenis material lantai lainnya.

Nah, secara kebetulan juga pada kesempatan kali ini akan mengulas seluk beluk seputar lantai laminate. Tanpa banyak panjang lebar lagi, yuk kita simak saja langsung ulasannya berikut.

Lantai Laminate Terbuat Dari Apa?

Laminate flooring merupakan material sintetis yang terbuat dari bahan serbuk kayu dan dicampur dengan resin. Adapun ukuran panjangnya yang mencapai sekitar 1,28 meter sampai 1,3 meter, sedangkan ketebalannya berkisar 8 mm sampai 12 mm.

Tak hanya itu, terdapat juga fitur klik (interlock) pada bagian kanan dan kirinya sehingga membuat proses pemasangannya menjadi lebih mudah. Setidaknya ada 4 lapisan pada lantai laminate flooring yang masing-masingnya memiliki peran seperti berikut:

mengenal lantai laminate

  • Pada bagian bawahnya terdapat lapisan pelindung berbahan melamin yang berfungi untuk melindungi kayu dari kelembapan.
  • Sementara bagian atasnya dibekali dengan bahan utama yang disebut High Density Fiber (HDF)
  • Pada bagian atasnya lagi terdapat material dekoratif bermotif kayu sehingga tampilannya menyerupai kayu asli
  • Adapun bagian paling atas berupa lapisan film transparan yang berperan sebagai pelindung anti gores dan anti air.

Laminate Flooring Berdasarkan Fungsinya

1. Lantai

laminate flooring untuk lantai

Sesuai dengan namanya, laminate flooring memang kerap diaplikasikan sebagai pelapis lantai. Menariknya lagi, saat ini laminate flooring tersedia kedalam berbagai motif yang tentunya bisa kamu pilih sesuai selera.

Baca juga: Lantai Vinyl Motif Kayu dan Informasi Lengkapnya

2. Plafon

laminate flooring untuk plafon

Tak hanya dijadikan sebagai lantai, bahkan tak sedikit masyarakat yang juga menggunakan laminate flooring untuk mempercantik tamplan plafon rumahnya lho.  

3. Pijakan Tangga

laminate flooring untuk pijakan tangga

Untuk meningkatkan nilai keindahan dan kenyamanan pada pijakan tangga, maka kamu wajib mencoba laminate flooring.

4. Dinding

laminate flooring untuk dinding

Sebenarnya kebanyakan masyarakat akan menggunakan wallpaper untuk mempercantik tampilan dinding rumahnya. Namun, jika kamu ingin lebih mengedepankan lagi nilai estetik, maka penggunaan laminate untuk dinding merupakan pilihan paling tepat.

Baca juga: Inilah Beberapa Jenis Dinding Kayu Terbaik dan Terlaris Dipasaran

Nilai Plus Laminate Flooring:

+ Banyak Pilihan Motif

Tak hanya  menyediakan motif kayu, laminate flooring juga hadir kedalam berbagai varian motif menarik lainnya seperti keramik, marmer, granit, dan masih banyak lagi. Tentu saja hal tersebut akan membuatmu lebih leluasa lagi dalam memilih laminate flooring yang sesuai dengan konsep rumah.

Dengan menggunakan laminate flooring, secara otomatis tampilan rumahmu akan tampak lebih elegan, mewah, dan berestetika tinggi.

+ Nyaman Saat Dipijak

Seperti yang sudah disebutkan pada ulasan diatas tadi, bahwa laminate flooring telah dilengkapi dengan lembaran busa yang berperan sebagai peredam ketika kamu berpijak diatasnya. Hebatnya lagi, lembaran busa tersebut juga berguna untuk menahan beban secara optimal.

Belum lagi tekstur permukaannya yang cukup halus, sehingga dapat meningkatkan rasa nyaman terhadap pijakan kaki.

+ Tidak Membutuhkan Perawatan Khusus

Ngomong-ngomong soal jenis material lantai yang mudah dirawat, maka penggunaan laminate flooring ini merupakan pilihan paling tepat. Pasalnya, laminate flooring mempunyai ketahanan yang tinggi terhadap noda membandel.

Dengan begitu, kamu hanya perlu mengepel laminate flooring seperti biasa karena tekstur permukaan lantainya yang halus sehingga mampu mengangkat noda dengan cepat. Supaya hasilnya lebih maksimal, sesekali kamu harus membersihkan bagian celah-celahnya dengan menggunakan vacuum cleaner.    

Tak hanya itu, laminate flooring tidak menimbulkan alergi lho. Ya, hal ini dikarenakan komposisi laminate flooring yang tidak mengandung serbuk-serbuk sehingga membuatnya aman digunakan, bahkan untuk penderita alergi sekalipun.

+ Proses Pemasangan yang Cukup Mudah

Inilah salah satu alasan yang menjadikan laminate flooring sering digunakan oleh masyarakat. Pasalnya, proses pemasangan laminate flooring memang lebih simple dan praktis ketimbang material lantai lainnya, sehingga membuat waktu menjadi semakin efisien.

Tentu saja laminate flooring sangat cocok bagi mereka yang ingin mendapatkan proses pengerjaan cepat. Bahkan, orang awam sekalipun tidak akan terlalu kesulitan saat memasang laminate flooring sendirian.

Namun, sebaiknya kamu meminta bantuan kepada jasa tukang agar pemasangan lantai laminate lebih rapi dan presisi.

Baca juga: Informasi Biaya Pasang Parket Kayu Rapih dan Bergaransi

+ Harga yang Lebih Murah Dari Parket Solid

Apabila material laminate flooring yang terbuat dari bahan sintetis, maka lantai parket solid terbuat dari bahan kayu solid (kayu asli) tanpa adanya campuran bahan asing.

Mengingat akan hal itu, maka wajar saja jika harga laminate flooring jauh lebih murah ketimbang lantai kayu solid. Meski menawarkan harga yang lebih murah, namun tingkat kekuatan dan ketahanan pada laminate flooring ini tidaklah murahan.

Nilai Minus Laminate Flooring:

  • Kurang bagus bagi kesehatan karena megandung bahan VOC (Votatile Organic Compound)
  • Kualitasnya tidak sebagus dan seindah lantai parket solid
  • Tidak bisa digunakan untuk area outdoor
  • Warna permukaannya bisa memudar seiring usia penggunaan
  • Tidak tahan terhadap goresan dan beban berat
  • Lantai laminate bisa terlepas jika sering terkena air.

Nah, itu dia berbagai kelebihan dan kekurangan dari lantai laminate. Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk menggunakan lantai laminate? Jika berminat, silahkan hubungi marketing kami di nomor yang sudah tertera pada website ini.